Senin, 25 Juni 2012

#UdahPutusinAja


Semalam, saya dan saudara sepupu saya memutuskan untuk ke sebuah warung kopi. Tempatnya cukup nyaman dan remang-remang membuat saya betah disana. Walaupun jujur kopinya tidak begitu enak, bahkan tidak enak sama sekali menurut saya. Namun karena ada fasilitas wifi, jadi membeli kopi hanyalah suatu alasan bagi saya dan saudara saya. Melalui ipad, sayapun membuka twitter dan seketika melihat timeline @felixsiauw yang sedang update tentang #MoveOn. Namun yang membuat saya tertarik adalah ternyata beliau semalam telah update tentang #UdahPutusinAja. Yang terlintas di dalam pikiran saya adalah mungkin beliau menjelaskan dibalik kerugian berpacaran namun ternyata beliau menjelaskan jauh lebih dalam daripada yang saya perkirakan. Saya berasa dihantam dalam tanda kutip oleh tweet Ustadz Felix. Tiada yang ada dalam hati dan pikiran saya selain penyesalan. Melalui postingan ini saya tidak akan banyak berbicara tentang bagaimana perasaan saya ketika membacanya namun lebih ingin berbagi. Silahkan disimak ya kuliah tweet dari Ustadz Felix tentang #UdahPutusinAja. Bismillah

  1. teruntuk generasi Muslim pelanjut kisah Muhammad bin Abdullah dan pengemban risalahnya | kami bagikan cerita yang harus anda simak
  2. bagimu generasi akhir zaman yang hidup dimana banyak masalah dan miskin ulama | luangkan sejenak waktu akan apa yang akan kami paparkan
  3. setiap hari kami membuka email, dan datang kepada kami ratusan keluh kesah | cerita hidup yang tak pernah terulang masa
  4. ada 2 hal yang paling banyak diantaranya | juga paling menyakitkan untuk dibaca dan dijawab oleh kami
  5. bila ia datang dari yang masih sendiri, maka hubungan diluar nikah ceritanya | bila ia datang dari yang sudah bersama, selingkuh kisahnya
  6. bukan satu-dua-tiga, tapi ratusan bahkan jutaan diluar sana yang tak dijangkau mata | inilah penyakit masa kita, zina namanya
  7. mungkin engkau anggap ini berlebihan, mitos semata | engkau mungkin tidak akan menyadarinya hingga hal itu menimpa dirimu
  8. semua kisah mengerikan itu pada awalnya hanya candaan, mainan, coba-cobaan | yang dibungkus kelicikan bernama pacaran
  9. awalnya menyenangkan, awalnya seolah semua terasa indah | sampai terjadilah hal yang memalukan dan lelaki takkan mau tanggung jawabnya
  10. perlu diketahui wanita, tiada pria normal yang tak bernafsu saat dekat | "tidak" mungkin di bibirnya, namun "iya" adalah fitrahnya
  11. setan itu penguji, tidak perlu diuji, apalagi diberi kesempatan emas | khalwatmu berikan bukan hanya peluang, namun kepastian maksiat
  12. kata-kata mesra akan menuntut belaian, belaian menghantar pada kontak yg lebih intim | diawali dari kecil, begitulah maksiat
  13. lalu pada satu saat, bisikan setan akan kalahkan akal sehat | jiwamu telah dibeli setan, tak bisa kau kendalikan lagi jiwamu
  14. masyaAllah | kenikmatan sesaat pacaran kau tukar dengan kenikmatan dunia dan keabadian yang ditawarkan Allah padamu
  15. mungkin saat itu tak terpikir olehmu ujung peristiwa | namun setelah semuanya berakhir, akankah sedetikpun senang menghampiri?
  16. tangisan, rasa bersalah, rasa tak suci, tanggung jawab pada Allah dan orangtua dan anak-anakmu kelak? | kan menghantui seumur hidupmu
  17. setelahnya kau harapkan tanggungjawab lelaki? | lucu ya? kau harapkan tanggungjawab orang yang baru saja tunjukkan khianat pada Tuhannya
  18. pacaran memang tak jamin seseorang zina | namun kebanyakan zina dari sana asalnya | oh, kalau aku jadi kau, takkan kuragukan itu
  19. kau boleh membantahku dengan apapun rupanya | namun di hati kecilmu engkau tahu yang kusampaikan adalah benar adanya
  20. tertutup kemungkinan salah bagi Allah dan Rasul-Nya | maka kami hanyalah bertugas sampaikan kebenaran dan peringatan
  21. bilapun setelah pacaran engkau menikah | apa yang mau diharapkan pada lelaki yg habiskan muda untuk kejar kenikmatan dunia semata?
  22. tak perlu pura-pura terkejut bila ia melirik wanita lain | dia pelajari itu saat pacaran denganmu, berani lakukan maksiat
  23. jangan pula terpana saat ia berkata kasar | karena yang diinginkannya sudah didapat, dan jelas keinginannya itu bukan ridha-Nya
  24. terimalah bila ia lalaikan nafkah lahir-batin | karena tanggungjawab memang tak pernah dilatih pada saat pacaran denganmu
  25. wajar pula dia tak pernah membimbing dan mendidikmu dengan Islam | karena dulu diapun sulit mendidik dirinya untuk taat
  26. jangan harapkan imam yang baik bagi anak-anakmu | karena taat tak pernah berkawan dengan pacaran yang maksiat
  27. masyaAllah, tak ada maksud kami sampaikan ini untuk membuat takut | adalah karena rasa sayang kami pada Muslimah generasi berikut
  28. bila engkau rasakan salah pada apa yang kami sampaikan, segera berikan sepenggal nasehat agar kami dapatkan ampunan
  29. bila engkau temukan kebaikan pada susunan catatan, segeralah ambil tindakan untuk selamatkan masa depan |  
  30. sekarang sebelum sesal menjelang, lakukan keputusan terbaik yang bisa kau ambil sebagai seorang Muslimah |  
  31. | pantaskan diri, penuhi kewajiban Ilahi | dengannya engkau bisa berharap pendamping terbaik disisi, dunia dan surga
  32. | jangan sampai engkau jadi budak maksiat, yg kesekian kalinya menyadari bahwa masa depan itu didapat dengan taat
  33. | ada hal yang perlu dicoba, dan ada hal yang jangan sampai dicoba, pacaran termasuk salah satu yang tak perlu dicoba
  34. | agar bisa engkau bawa harga dirimu seutuhnya saat bertemu dengan lelaki yg membawamu ke mahligai pernikahan
  35. | one sin leads another, satu dosa akan menyeret 1000 dosa yang lain | sudahi sebelum semuanya terlanjur
Melalui postingan ini pula, saya mungkin berjanji atas sesuatu yang mungkin para pembaca tidak perlu mengetahuinya. Penyesalan dan rasa bersalah hingga detik ini teruslah datang dan menghantui. Apakah Allah akan mengampuni dosa saya, seorang hamba yang miskin pahala, kaya dosa, hina di depan Allah SWT? Semoga Allah berkenan untuk menuntun saya ke jalan yang seharusnya. Aamiin Ya Mujibbas Sailin.  Selengkapnya...

Jumat, 22 Juni 2012

Loyal Friends, of every single step I had

Setelah berbulan-bulan lamanya tidak menulis, akhirnya bisa juga sedikit berbagi cerita kepada teman-teman sekalian. Kalau ditanya masalah teman dalam tanda kutip, teman itu bukanlah terbatas pada makhluk hidup yang bisa kita ajak cerita, smsan, BBMan, ngelike status kita di Facebook ataupun retweet tweet kita di twitter. Bahkan bagi sebagian orang, benda matipun bisa menjadi teman. Demam teman benda mati ini biasanya mewabah di remaja atau ABG perempuan yang masih suka boneka. Teman-teman tau sendirilah bagaimana ABG perempuan mengajak curhat si boneka dan lain sebagainya. Udahlah, geli ngebayanginnya. Loyal Friends, of every single step I had. Mungkin inilah ungkapan buat sepatu-sepatu yang pernah saya beli. Melalui postingan ini juga saya ajak para pembaca untuk mengenal satu persatu my loyal friends. Remember, be nice to them, LOL.

 1. Black Old Star 
  

Nah kalau yang satu ini kita ketemunya di SUTOS, sempat galau untuk menentukan pilihan karena teman-temannya yang satu ini juga gak kalah kerennya. Namun dengan keyakinan yang penuh, akhirnya pilihanku jatuh padanya. Welcome to my family, LOL.


2. Grey Monk
   

Si abu-abu ini sebenarnya produk gagal, ketika membuat costum kepada salah satu perusahaan sepatu di Jawa Tengah. Sebenarnya, bukan bentuk seperti ini yang saya inginkan namun entah kenapa jadi aneh seperti gambar diatas. Tapi mau bagaimana lagi akhirnya sayapun tetap memakainya. Cukup istimewa karena di bagian belakang sepatu ada bordiran yang menandakan identitas pemakainya.  


3. Signore Brodo 
  

Sebenarnya yang satu ini belum menjadi bagian dari keluarga, namun yang satu ini harus dan harus jadi bagian dari keluarga. Entah bagaimana caranya karena jujur produk Brodo susahnya minta ampun dapetinnya. Lengah sedikit maka say good bye aja. Produknya limited begitu juga kuantitasnya. Nemuin sepatu yang satu ini bikin galau mulu bawaannya kalau belum punya. Doakan ya supaya cepat dapetin sepatu yang satu ini. Aamiin. Selengkapnya...

Minggu, 01 Januari 2012

MATERI MANAJEMEN SUPERVISI

Berikut ini adalah materi Manajemen Supervisi (pasca UTS) yang diberikan oleh Pak Arif (Dosen Manajemen Supervisi) - Program Diploma 3 Manajemen Kesekretariatan dan Perkantoran Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga. Untuk mendapatkannya silahkan klik kanan dan open link in new tab link dibawah ini.

MATERI MANAJEMEN SUPERVISI

Setelah mengunduh file yang bersangkutan maka teman-teman akan mendapatkan file dengan format MANAJEMEN SUPERVISI.rar . KLIK kanan file tersebut lalu pilih "Extract Here". File tersebut akan menghasilkan 7 power point mata kuliah Manajemen Supervisi.

Good luck!

Selengkapnya...

Jumat, 30 Desember 2011

Materi Kuliah Tamu Public Relation & Networking

Berikut ini adalah power point kuliah tamu Public Relation tertanggal 22 Desember 2011 oleh Ibu Etty Soraya selaku PR Manager Hotel Sheraton Surabaya dengan tema "Strategi Public Relation Dalam Aktivitas CSR Online" yang diadakan di Aula Gedung Program Diploma 3 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga. Untuk mendapatkannya silahkan klik kanan dan open link in new tab link dibawah ini.

MATERI KULIAH TAMU PR & Net

Setelah mengunduh file yang bersangkutan maka teman-teman akan mendapatkan file dengan format Public Relation dalam CSR Online.rar . KLIK kanan file tersebut lalu pilih "Extract Here". File tersebut akan menghasilkan power point kuliah tamu Public Relation dan power point yang berisikan pertanyaan para peserta kuliah tamu.

Good Luck!

"Keberhasilan tak akan mendekati orang malas. Tapi keberhasilan akan mendatangi mereka yang rajin dan berkesungguhan dalam berusaha"
Selengkapnya...

Kamis, 29 Desember 2011

Me and Photoshop (5) - TYPOGRAPHIC POSTER



Beberapa hari yang lalu saya mencari tutorial photoshop tentang poster design dan menemukan Trendy Typographic Poster Design yang menarik hati saya dan sayapun mencobanya. Walaupun berbahasa inggris, saya mencoba memahaminya step by step. Disini saya akan mencoba membuat tutorialnya dan kini berbahasa indonesia jadi akan lebih mudah dimengerti. Cukup gampang namun hasilnya cukup menarik. It is fantastic!

Step 1

Cari dan temukan gambar yang akan menjadi background designnya. Subjek dari gambar tidaklah penting asalkan gambar tersebut mempunyai kontras dan cahaya yang cukup sebagai smoothing yang cukup bagus. Pada kasus ini saya mengambil photo pemandangan dengan dominasi biru dan cahaya yang cukup.



Step 2

Go to Filter > Blur > Gaussian Blur.



Step 3

Setting menjadi kurang lebih 124 untuk mendapatkan blur yang sempurna untuk poster ini.



Step 4

Dapatkan gambar dengan teksture untuk mendapatkan effect yang alami, kali ini saya menggunakan gambar dibawah ini, kalian dapat mendapatkannya pula di Bittbox.com



Step 5

Drag gambar teksture kalian menuju gambar yang telah kalian blurkan tadi. Resize gambar sehingga seukuran dengan gambar yang pertama.



Step 6

Setelah kalian gabungkan maka rubah Blending Mode gambar teksture tersebut menuju Soft light dan atur opacitynya sesuai dengan selera dan keinginan kalian.



Maka hasilnya akan seperti ini



Step 7

Dengan Type Tool, masukan kata-kata yang akan kalian pakai. Disini saya menggunakan nama saya sendiri (IMAN), warna font hitam dan menggunakan font ARIAL. Masukan kata-katanya sesuai selera kalian dan putar 45 derajat. Saat merotasi atau memutarnya, tahan SHIFT untuk mendapatkan hasil yang akurat 45 derajat. Setelah itu rubahlah Layers tulisan kalian dengan Multiply dan kurangi Opacity hingga 50%.





Step 8

Copy layer kata-kata kalian dan susunlah, letak dan ukuran kata-katanya tergantung pada kreativitas kalian. Dibawah ini contoh pola dan peletakan kata-kata yang saya susun sesuai dengan kreativitas dan kemauan saya.





Step 9

Penuhi background dengan kata-kata yang kalian inginkan dan berkreasilah dengannya untuk membuat Trendy Typographic Poster Design sesuai dengan selera dan kreatifitas kalian. Setelah jadi maka rotasi gambar sesuka kalian dan dapatkan view yang pas dengan kalian. Selamat mencoba. Semoga tutorial ini berguna dan bermanfaat untuk kalian yang ingin belajar tentang poster design dan lain-lain.


Selengkapnya...

Selasa, 27 Desember 2011

MATERI ETIKA PROFESI

Berikut ini adalah materi Etika Profesi yang berasal dari Ibu Sedianingsih (5 power point). Untuk mendapatkannya silahkan klik kanan dan open link in new tab link dibawah ini.

MATERI ETIKA PROFESI

Setelah mengunduh file yang bersangkutan maka teman-teman akan mendapatkan file dengan format ETIKA PROFESI.rar . KLIK kanan file tersebut lalu pilih "Extract Here". File tersebut akan menghasilkan ke-5 power point setelah di Extract.

Beliau berpesan atas ke-5 power point ini dengan nasehat "Pelajari materi ini baik-baik". Jadi ada kemungkinan "sebagian" materi UAS Etika Profesi besok Selasa tertanggal 2 Januari 2012 akan mengambil dari power point yang telah diberikan.

Klik kanan dan open link in new tab untuk mendapatkan jadwal UAS Gasal Program D3 2011-2012 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga.

Jadwal UAS Gasal Program D3 2011-2012


Good Luck :)

Sumber : www.feb.unair.ac.id Selengkapnya...

Sabtu, 24 Desember 2011

Optimalkan E-mail (Menyimpan Berkas Dengan Aman)

Beberapa hari yang lalu, terjadi suatu kecelakaan yang sedikit membuatku "kebakaran jenggot". Bagaimana tidak, FDku yang berisikan file-file penting dengan rencana bisnis yang akan aku jalankan ada di dalam FD tersebut. Semuanya dengan sekejap semuanya berubah menjadi FILExxxx.CHK dan semuanya tidak dapat dibuka. Hal ini diakibatkan terjadinya kerusakan / error (bad sector) pada Flash Disk kita, sehingga Windows dengan sengaja mengganti File-File saya menjadi File berekstensi CHK. Tujuannya mungkin agar sector yang error tersebut tidak digunakan kembali.

Berikut bukti file-file saya yang terkena virus dan berubah menjadi .CHK


Segala usaha telah saya lakukan untuk menyelamatkan semua file-file penting yang ada di FD tapi apa daya, tetap tidak bisa. Mulai dari UnCHK dan aplikasi-aplikasi lainnya.

Akhirnya untuk sementara waktu saya mencoba mengetik file-file yang penting dan salah satunya adalah CV saya. Dan untuk mengamankannya saya terinspirasi dari ide teman saya yaitu kita membuat 2 email, yang dimana email yang satunya berfungsi untuk menyimpan file-file penting kita dan kita dapat mendownloadnya sewaktu-waktu saat kita membutuhkannya.




Berikut ini gambar-gambar yang mungkin bisa menjelaskan bagaimana memanfaatkan e-mail untuk menyimpan file dan bisa kita download sewaktu-waktu. Sebenarnya ada 4shared atau mediafire yang dapat digunakan namun menurut saya hal ini jauh lebih mudah.

Step 1

Sebelumnya saya telah membuat 2 email yaitu imantrianto@gmail.com dan imantrianto2@gmail.com . E-mail yang kedua inilah yang aku gunakan untuk menyimpan file yang bersangkutan.




Step 2

Pilih file yang akan dikirim dan tujuannya kepada email kita yang kedua dan disini saya membuat imantrianto2@gmail.com untuk menyimpan file-file penting saya.



Step 3

Disini saya bertujuan mengirim CV saya karena ini adalah salah satu file yang penting karena untuk membuatnya saya harus membuka sertifikat dan berkas-berkas yang sangat banyak.



Step 4

Dan kirim berkas atau file tersebut.



For the result :
Nah dengan tersimpannya file atau berkas penting kita ke email maka file ini akan terhindar dari virus. Terlebih-lebih ketika kita kehilangan FD, maka file-file penting kita ini tidak akan hilang. Yang terpenting adalah setiap ada pembaharuan, kita langsung update berkas kita. Tips ini juga akan berguna bagi mahasiswa yang sedang mengerjakan proyek seperti skripsi, tesis, tugas akhir, karya tulis dan lain-lain.
Learn from my experience reader.
Selengkapnya...

Jumat, 09 Desember 2011

BEASISWA DIES NATALIS FEB UNAIR

Alhamdulillahirobbilalamin. Mungkin kata itu yang dapat aku ucapkan ketika menerima telepon dari seseorang yang mengaku berasal dari Fakultas, tepatnya panitia Dies Natalis Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga yang ke-50. “Selamat siang? Dengan Iman Trianto?” lalu aku menjawab “Iya mbak dengan saya Iman Trianto. Maaf sebelumnya ini dengan siapa?” jawabku dengan penuh rasa penasaran. “Saya dari panitia Dies Natalies FEB UNAIR selamat kepada Iman karena Iman terpilih sebagai salah satu calon penerima beasiswa mahasiswa berprestasi Dies Natalies Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga…

Itulah segelincir percakapan saya dengan panitia Dies Natalies Fakultas saya yang ke-50 dan saya betul-betul merasakan senang, walaupun rasa sedihpun sedikit hinggap karena saya merasa apa yang telah saya perjuangkan dengan mencoba mendalami dan berusaha semaksimal mungkin untuk memperoleh nilai akademik dengan bagus tidaklah sia-sia. Jujur walaupun ini bukan pertama kalinya saya menerima beasiswa karena setahun yang lalu saya memperoleh Beasiswa Super Semar, namun siapa yang tidak senang apabila menerima beasiswa.

Banyak sekali cerita sedih yang saya alami dalam memperjuangkan untuk mendapatkan beasiswa. Hal yang paling saya rasakan deritanya adalah ketika saya harus pergi ke Sumenep Madura dari Surabaya dengan menggunakan sepeda motor seorang diri untuk mengurus Surat Keterangan Tidak Mampu yang menjadi salah satu persyaratan administrasi (Kartu Keluarga saya masih domisili Sumenep) untuk memperoleh beasiswa. Itupun saya harus meminjamnya dari seorang teman karena jujur motor saya memang dalam keadaan yang tidak baik dan saya khawatir akan terjadi sesuatu dengan motor dan keselamatannya saya. Pada waktu itu ditengah perjalananpun hujan deras dan angin kencang melanda sepanjang perjalanan. Saya tidak membawa jas hujan, hanya bermodalkan jaket sayapun nekat untuk meneruskan perjalanan walaupun harus basah kuyup dan kehujanan. Motivasi dan semangat saya yang begitu besar inilah yang membuat saya tidak untuk berhenti karena dalam pikiran saya adalah saya harus segera menyelesaikan urusan ini. Pembaca dapat membayangkan betapa takutnya saya ketika saat itu. Jalanan sepi dan saya hanya ditemani oleh hujan deras dan angin kencang. Pandangan sayapun tidak bebas ke depan, namun hanya , bermodalkan semangat, doa, dan dzikir kepada Allah SWT, saya yakin Allah melindungi saya dan akan mempermudah segala urusan saya.

Akhirnya saya tiba di Sumenep, mengurus segala sesuatunya mulai SKTM hingga surat pernyataan dari kepala RT dan RW bahwa ayah saya adalah seorang pensiunan dan kini tidak berpenghasilan. Semua urusan selesai dan akhirnya saya tiba di Surabaya dengan selamat dan berhasil menyerahkan segala sesuatu persyaratan administrasi untuk pengajuan beasiswa dari fakultas.

Mas Iman? Bisa hadir di acara MUSIC INS1D3 tidak hari Rabu jam setengah 4 sore? Akan ada penyerahan beasiswa Dies Natalies secara simbolis oleh Ibu Indin selaku Wakil Dekan II”. Itulah suara yang saya dengarkan ketika saya menerima telefon dari salah satu Panitia Dies Natalies yang berurusan dengan beasiswa ini. “Owh iya InsyaAllah bisa mbak” jawab saya dengan penuh antusias…

Akhirnya hari Rabu tiba dan saatnya hadir di Gedung Serba Guna Unair untuk menghadiri acara MUSIC INS1D3 sekaligus penyerahan beasiswa Dies Natalies. Disana saya bertemu dengan salah satu panitia dan mengarahkan saya untuk ke belakang panggung bersama dengan 5 penerima beasiswa lainnya untuk persiapan penerimaan beasiswa…

Acara selanjutnya adalah penyerahan beasiswa Dies Natalies kepada mahasiswa-mahasiswi berprestasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga” itulah yang dikatakan oleh MC MUSIC INS1D3 pada waktu itu. Sayapun sempat merasa grogi karena apakah saya pantas dikatakan berprestasi? Hati saya berdebar-bedar hingga akhirnya nama sayalah yang dipanggil dan saya naik ke atas panggung. “Beasiswa Dies Natalies ini sebesar **** puluh juta rupiah yang akan diberikan kepada masing-masing mahasiswa berprestasi ini sebesar **** juta rupiah”…

Berada satu panggung dengan Ibu Indin dan Pak Rudi yang merupakan Wakil Dekan Fakultas saya, merupakan kebanggaan dan kebahagian tersendiri terlebih-lebih hal ini disaksikan oleh umum. Para penerima beasiswa satu persatu disalami dan menerima buku tabungan atas nama masing-masing penerima beasiswa. Alhamdulillahirobbilalamin.

Dari kiri: Pak Rudi Purwono (Wakil Dekan I FEB UNAIR), anymous, anymous, Pipit Riza Abidin, Rakay Cekar Lambang Jaya Nusantara, Iman Trianto (That's me), anymous, Ibu Indin (Wakil Dekan II FEB UNAIR).


The another picture


Dengan cerita ini semoga dapat memotivasi teman-teman yang lain untuk turut terus bersemangat dalam sekolah dan berkuliah dan selalu peka terhadap informasi yang ada karena dengan lebih peka dengan informasi setidaknya kita menjadi selangkah lebih maju dengan yang lainnya. Teruslah belajar teman-teman, baik melalui literature dan buku atau belajar dari siapapun, darimanapun, dan kapanpun kalian bisa selama yang kalian pelajari menghasilkan sesuatu yang positif. Ingat teman-teman, manusia punya kemampuan dan tindakan, namun Allah yang mempunyai ketentuan. Lahaulawalaquatailabillah. Selengkapnya...